Komunikasi Politik Digital – Muhamad R, Anton B, Mashadi S, Umar Halim H, Mirza S, Sri Handayani, Diana A, Syamsuddin A, Joko Utomo H, Gede Moenanto S, Anna A, Moh. Jazuli, Rini S

Rp117,000

, Product ID: 41646

Deskripsi

Buku Komunikasi Politik Digital merupakan potret perubahan dramatis dalam dinamika komunikasi politik yang merespon kemajuan teknologi komunikasi dan informasi. Para penulis buku ini meracik dengan ragam isu-isu komunikasi politik di media digital. Buku ini membahas berbagai aspek komunikasi politik digital, mulai dari demokrasi siber di Indonesia dan tantangannya, dampak media sosial terhadap pemilu, perspektif global komunikasi politik digital, literasi digital untuk pemilih pemula, reputasi pemilu di mata generasi Z dan milenial, media sosial dan otomatisasi dalam komunikasi politik, propaganda politik melalui media sosial, jurnalisme pemilu manusia dan jurnalisme mesin dalam kancah pemilu, etika komunikasi politik digital, etik beriklan politik di ruang digital dan perempuan, media digital, dan politik.

Buku ini tidak hanya menyajikan ragam isu-isu komunikasi politik digital kekinian, tetapi juga memberikan perspektif mendalam tentang potensi komunikasi politik dalam perkembangan teknologi komunikasi dan informasi. Dengan penelitian dan analisis yang tajam, “Buku Komunikasi Politik Digital” menjadi rujukan bagi siapa pun yang tertarik untuk memahami dan mendalami dinamika komunikasi politik di era digital. Pembaca diajak menyelami isu-isu komunikasi politik dalam perkembangan masyarakat yang lebih terinformasikan dan terlibat dalam proses komunikasi politik.

Terakhir, buku ini tidak hanya menawarkan pemahaman mendalam tentang komunikasi politik digital, tetapi juga mengajak pembaca untuk berpartisipasi aktif dalam menguatkan demokratisasi politik. Penulis menyampaikan bahwa setiap individu, politisi, aktivis politik, pemimpin politik, komunikator politik hingga warga negara biasa memilliki peran penting dalam membentuk narasi komunikasi politik yang sehat dan konstruktif di ruang digital.

  • Penulis: Muhamad Rosit, Anton Bahtiar Rifa’i, Mashadi Said, Umar Halim Hutagalung, Mirza Shahreza, Sri Handayani, Diana Anggraeni, Syamsuddin Aziz, Joko Utomo Hadibroto, Gede Moenanto Soekowati, Anna Agustina, Moh. Jazuli, Rini Sudarmanti
  • ISBN: 978-623-08-0826-5
  • Halaman: 258
  • Ukuran: 15 x 23 cm
  • Tahun Terbit: 2024

Review

Belum ada ulasan.

Be the first to review “Komunikasi Politik Digital – Muhamad R, Anton B, Mashadi S, Umar Halim H, Mirza S, Sri Handayani, Diana A, Syamsuddin A, Joko Utomo H, Gede Moenanto S, Anna A, Moh. Jazuli, Rini S”

Pin It on Pinterest

Share This